Selasa, 09 November 2010

PPIC Game 2010 - Industrial Engineering - University of Indonesia

PPIC Game Teknik Industri Universitas Indonesia merupakan kegiatan tahunan Departemen Teknik Industri dalam bentuk permainan simulasi produksi yang memperlombakan beberapa tim yang terdiri dari mahasiswa TI semester 5. Secara umum, PPIC Game ini dibuat berdasarkan pada sistem produksi perusahaan yang sebenarnya.

Tahun 2010, PPIC Game dilaksanakan pada 1 November 2010. Melalui PPIC Game ini, para peserta dapat bermain sekaligus belajar mengenai Production Planning & Inventory Control. Walaupun memerlukan tahapan yang tidak sederhana mulai dari mempelajari PPIC Game ini sampai dengan diperlombakan, para peserta tetap semangat untuk mempersiapkan segala sesuatu yang berhubungan dengan PPIC Game dengan sebaik mungkin guna menjadi yang terbaik. Secara pribadi, mengikuti PPIC Game 2010 menjadi satu pengalaman yang sangat langka karena banyak ilmu yang saya dapatkan dari PPIC Game tersebut.


Business Process Re-Engineering

Business Process Re-engineering (BPR) merupakan teknik manajemen perubahan melalui pendekatan revolusioner yang menggejala secara internasional sejak awal tahun 1990-an. Tujuan dari dilaksanakannya BPR adalah untuk meningkatkan kinerja perusahaan secara dramatis dan signifikan.

Bagaimana BPR ini dilakukan ?
1.Memposisikan diri untuk perubahan
2.Mendesain kembali proses dan transisi menuju desain baru
3.Mengembangkan business plan strategy dan lakukan pengujian
4.Mengelola perubahan-perubahan yang terjadi pada semua tingkat.
5.Melakukan perubahan berkelanjutan (continuous improvement)

Sabtu, 04 September 2010

Teknik Industri… Apa yang membedakannya dari teknik-teknik yang lain ?

Teknik Industri merupakan cabang dari ilmu teknik yang berkenaan dengan pengembangan, perbaikan, implementasi dan evaluasi sistem integral manusia (man), pengetahuan (knowlodge), peralatan (machine), energy (energy), materi (material), dan proses (process).

Secara umum, ilmu Teknik Industri dapat dibagi ke dalam tiga bidang keahlian.
1.Sistem Manufaktur
Sistem Manufaktur merupakan sebuah sistem yang menggunakan pendekatan Teknik Industri untuk meningkatkan kualitas, produktivitas dan efisiensi sistem integral yang terdiri dari faktor manusia, mesin, material, energi dan informasi melalui proses perancangan, perencanaan, pengoperasian, pengendalian, pemeliharaan dan perbaikan dengan menjaga keselarasan aspek manusia dan lingkungan kerjanya.

Adapun contoh jenis bidang keilmuan yang dipelajari dalam Sistem Manufaktur adalah Sistem Produksi, Perencanaan dan Pengendalian Produksi, Pemodelan Sistem, Perancangan Tata Letak Pabrik dan Ergonomi.

2.Manajemen Industri

Manajemen Industri merupakan bidang keahlian yang memanfaatkan pendekatan Teknik Industri untuk menciptakan dan meningkatkan nilai sistem usaha melalui fungsi dan proses manajemen dengan bertumpu pada keunggulan sumber daya insani dalam menghadapi lingkungan usaha yang dinamis.

Adapun contoh jenis bidang keilmuan yang dipelajari dalam Manajemen Industri adalah Manajemen Keuangan, Manajemen Kualitas Total, Manajemen Inovasi, Manajemen Sumber Daya Manusia, Manajemen Pemasaran, Manajemen Keputusan dan Ekonomi Teknik.

3.Sistem Industri dan Tekno Ekonomi

Sistem Industri dan Tekno Ekonomi adalah bidang keahlian yang memanfaatkan pendekatan Teknik Industri untuk meningkatkan daya saing sistem integral yang terdiri atas tenaga kerja, bahan baku, energi, informasi, teknologi dan infrastruktur yang berinteraksi dengan komunitas bisnis, masyarakat dan pemerintah

Adapun contoh jenis bidang keilmuan yang dipelajari dalam Sistem Industri dan Tekno Ekonomi adalah Statistika Industri, Sistem Logistik, Logika Pemrograman, Operational Research dan Sistem Basis Data.

Selanjutnya, apakah yang membedakan Teknik Industri dengan teknik-teknik yang lainnya ?

Pada dasarnya, tujuan pendidikan Departemen Teknik Industri adalah menghasilkan lulusan ahli rekayasa industri yang memiliki kemampuan pada bidang perancangan, perbaikan dan pemasangan sistem produksi maupun operasi yang umumnya berkaitan dengan produktivitas dan efisiensi sistem. Hal inilah yang menjadikan disiplin ilmu Teknik Industri memberikan kesempatan bagi lulusan-lulusannya untuk berkarya dan berkontribusi di berbagai sektor industri. Sebagai contoh, mulai dari pengaturan jalur roller coaster, streamlining dalam suatu operating room, sistem pendistribusian barang ke seluruh dunia, industri otomotif, dan sebagainya yang semuanya membutuhkan efisiensi dan efektivitas dalam pekerjaan di mana semua itu dapat disediakan oleh lulusan Teknik Industri. Flexibilitas yang dimiliki Teknik Industri inilah yang membedakannya dengan disiplin ilmu teknik lainnya yang hanya menekankan pada satu area teknik tertentu.

Dalam core nya, seorang ahli Teknik Industri mengerti bagaimana membuat segalanya lebih baik dengan membuat proses dan sistem yang meningkatkan produktivitas dan kualitas, menghilangkan kelebihan waktu, uang, bahan, energi dan komoditas lainnya.

SALAM KENAL….

 
Halo semuanya,, perkenalkan nama saya Teguh Bagoes Raharjo. Ini merupakan blog pertama yang saya buat dan ini adalah postingan saya yang pertama. Saat ini pekerjaan saya adalah mahasiswa tingkat 3 (tiga) Teknik Industri UI. Adapun tujuan saya membuat blog ini adalah selain memenuhi tugas yang diberikan dalam kelas Management Information System, untuk menshare pengalaman, ide-ide, maupun informasi yang mungkin nanti akan ada feed back dari temen-temen semua yang akan bermanfaat buat kita semua. Mungkin karena saya adalah mahasiswa TI, info-info yang akan saya sampaikan dalam blog pertama saya ini akan lebih banyak berhubungan dengan TI itu sendiri. Semoga blog yang saya buat ini nantinya akan bermanfaat, dan dapat memberikan  kontribusi kepada masyarakat. Sekian salam kenal dari saya.

_Teguh Bagoes Raharjo_